Padang, Prokabar — Pasca pengumuman kasus positif Covid-19 pertama di Sumatera Barat oleh Walikota Bukittinggi, Kamis (26/3). Serempak warganet menyuarakan tagar #sumbarlockdown.
Seruan ini agar pemerintah daerah dapat mengambil langkah antisipasi penyebaran dengan kebijakan menutup semua akses keluar masuk Sumbar dan menghentikan sementara aktivitas masyarakat.
Hingga berita ini diturunkan setidaknya ada lebih 1.600 kicauan yang menggunakan tagar tersebut.
Salah satunya pemilik akun @nedisetiadi yang meminta Gubernur dan Wagub Sumbar untuk segera mengambil keputusan lockdown walaupun itu berat.
“Jadilah Pemimpin yg bisa mengambil keputusan disaat sulit, Nasib warga kedepan ada di Otoritas Anda dan sebagai pemimpin @irwanprayitno dan @nasrul_abit dipilih warga Sumbar.
#SumbarLockDown,” tulisnya
Kicauan akun tersbut bahkan dibagikan ulang (Retweet) sebanyak 16 kali dan disukai 33 orang.
Hal serupa diutarakan pemilik akun @zarazettirazr yang mengatakan Sumbar harus berani mengambil langkah seperti Papua.
“ACEH dan PAPUA sudah Karantina Wilayah
SUMBAR jangan terlambat
Jangan nunggu Korban Jatuh dan Bertambah please!
Pak @nasrul_abit
Wakil2 rakyat
Kalok gub nya kayanya lagi sibuk 🙂
Kalian aja kami titip harapan kami
#SumbarLockdown “ Tulisnya.
Sampai saat ini tagar #sumbarlockdown terus bergema. Pantauan Prokabar, kebanyakan warganet yang menggunakan tagar tersebut merupakan warga Sumatera Barat dan para perantau yang turut prihatin dengan kondisi yang terjadi di Sumatera Barat.
Hingga berita ini diturunkan, secara nasioanal sudah ada 3 kasus positif Covid-19 di Sumbar, sementara di website tanggap resmi Corona Sumbar saat ini sudah 5 kasus positif covid-19. (hdp)
Baca Juga :
Berani Komen Itu Baik
