Nasional

XL Axiata Bagi Sembako untuk Masyarakat Terdampak Pandemi di Pekanbaru

Dibaca : 667

“Tantangan ini mendapatkan sambutan yang bagus dari pelanggan. Banyak video yang masuk ke kami dan sangat kreatif. Seluruh pelanggan yang telah mengikuti #BukberDariRumah Challenges berarti telah turut berkontribusi dalam meringankan beban saudara kita yang terdampak pandemi Covid-19. Tak lupa, XL PRIORITAS mengucapkan terima kasih kepada seluruh pelanggan yang telah bersedia meluangkan waktu dan tenaganya untuk berpartisipasi dalam kegiatan ini,” kata Octavia Kurniawan, Chief of Premium Segment Officer XL Axiata.

Sejak pandemi Covid-19 melanda dan berdampak secara langsung pada kehidupan ekonomi sebagian masyarakat Indonesia, karyawan XL Axiata mengambil inisiatif untuk mengumpulkan donasi dari dana pribadi mereka sendiri.

Pengumpulan donasi telah di laksanakan dalam dua tahap. Tahap pertama terkumpul sebesar Rp 818 juta. Lalu pada tahap kedua terkumpul Rp 750 juta. Dana hasil pengumpulan tahap pertama telah disalurkan untuk donasi 1.000 alat pelindung diri yang diberikan kepada 10 rumah sakit di Jakarta.

Sementara itu, dana yang terkumpul dari tahap kedua disalurkan untuk donasi berupa bantuan pangan gratis, masker, vitamin, kebutuhan pokok Ibu dan Anak dan lain-lain di berbagai daerah di Indonesia, termasuk untuk membantu komunitas tunanetra di beberapa kota.

XL Axiata terus berusaha melanjutkan kontribusi dalam mitigasi Covid-19 di Indonesia. Hingga saat ini dukungan untuk bekerja dan belajar dari rumah terus dilanjutkan melalui akses kuota data 2GB/hari secara gratis.

Penguatan jaringan di sekitar rumah sakit rujukan utama pun terus dilakukan. Selain itu, bekerjasama dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), XL Axiata telah menyalurkan berbagai bantuan termasuk ribuan alat pelindung diri dan baju hazmat bagi tenaga medis di sejumlah daerah di Indonesia. (rel)

Halaman : 1 2 3

Baca Juga :

Berani Komen Itu Baik
To Top