Daerah

TP PKK Sumbar Dorong Anggota Bentuk Koperasi, Ini Alasannya

Dibaca : 314

Padang, Prokabar — Wakil Ketua Tim Pengerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga ( TP PKK) Sumatera Barat, Wartawati Nasrul Abit mendorong seluruh anggota Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) PKK yang ada di kabupaten/kota, dapat bersatu dan bisa membuat suatu wadah kelembagaan yang berbadan hukum yaitu koperasi.

Hal ini dikarenakan, koperasi inilah yang akan menjadi wadah bagi pelaku usaha untuk menaikkan nilai jual produk.

“Tentu tidak semudah yang kita bayangkan memang, mereka harus bersatu membuat pengurus serta mengumpulkan anggota-anggota. Tetapi, jika ingin maju, koperasi merupakan salah satu cara yang efektif dalam mencapai tujuan tersebut.

Pihaknya berharap akan tumbuh begitu banyak koperasi di Sumbar, sehingga perekonomian masyarakat meningkat. “Saya juga berharap melalui kegiatan Lomba Simulasi Pembentukan Koperasi yang di adakan Kamis (27/6) kemarin, peserta dapat bersaing secara sehat dalam mengelola koperasi.” ungkapnya.

Menurutnya, kelemahan yang selama ini dihadapi pelaku bisnis, khususnya UP2K, adalah kemasan. “Kelemahan pelaku bisnis kita adalah dipackaging. Belum ada standar packaging yanh bagus dan menarik perhatian konsumen. Akibatnya, nilai jual produk menurun. Dengan koperasi, saya yakin permasalahan ini dapat teratasi.” sambungnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Sumbar, Zirma Yusri menambahkan, pemasaran produk melalui galery-galery diseluruh kawasan wisata mesti segera ditingkatkan. Untuk itu, pihaknya meminta Pemko/Pemkab pro aktif dalam menyediakan sarana ini.

“Pertama sekali, mungkin membuat aturan dan regulasi yang jelas. Setelah itu, bisa mencari investor dan mulai mempromosikannya,” sebut Zirma. (*/hdp)

 


Baca Juga :

Berani Komen Itu Baik
To Top