Pendidikan

32 Mahasiswa UNP Raih Beasiswa dari Bulog

Dibaca : 748

Padang, Prokabar — Sebanyak 32 orang mahasiswa Universitas Negeri Padang (UNP) terima beasiswa dari Perum Bulog. Ini merupakan kali kedua Perum Bulog memberikan beasiswa kepada UNP.

Kepala Biro BAK, Yushamdi mengatakan UNP saat ini masuk dalam kategori yang lolos Bidikmisi beasiswa tertinggi, bahkan masuk 3 besar di tahun 2018, hal ini tidak selaras dengan kuota bidikmisi yang disediakan pemerintah.

Untuk itu dirinya berharap penerima beasiswa bisa memanfaatkan sebaik mungkin biaya beasiswa yang diberikan sehingga bisa mencapai akselerasi yang baik seperti tamat 7 semester.

“Kami merekrut berdasarkan prestasi akademik terlebih dahulu, terutama IPK, barulah dilihat keadaan sosial ekonominya.” Ujar Yushamdi melalui rilis yang diterima  Sabtu (10/11).

Selain itu ia juga menambahkan keaktifan mahasiswa di organisasi sangat penting. Keterlibatan dengan dosen untuk melahirkan karya-karya inovatif untuk dilombakan secara nasional juga merupakan poin tambahan bagi mahasiswa, karna dua hal ini sangat membantu di dunia kerja nanti.

UNP sendiri sudah meluncurkan jurnal tingkat internasional, hal ini bisa menjadi ladang berkarya mahasiswa karna memungkinkan dunia industri melirik jurnal-jurnal yang telah dipost.

Sementara itu, Kepala Bidang Adm & Keuangan Perum Bulog Divre Sumbar, Andriati berharap semoga penyerahan beasiswa sebanyak 150 juta ini terus berkelanjutan.

“Mudah-mudahan bantuan ini dapat meningkatkan prestasi akademik dan mahasiswa bisa menjadi lebih kreatif dan aktif.” Tuturnya. (*/hdp)

 


Baca Juga :

Berani Komen Itu Baik
To Top