Daerah

Tanah Datar Mundur Dari Tuan Rumah Porprov 2023, Begini Kata Sadiq Pasadigoe

Dibaca : 760

Langkah atau kebijakan pembatalan atau mengundurkan diri dari tuan rumah Porprov tersebut juga sudah sesuai dengan kondisi Tanah Datar saat ini.

” jika dipaksakan, jangan jangan menambah banyak persoalan yang muncul. Eka ini sudah banyak menerima yang terbengkalai, salah satunya, Lapangan Cindua Mato dan lainnya. Jadi, sekarang beri dia (Eka Richi) kesempatan untuk mewujudkan progulnya dulu. ada bajak gratis dan lainnya, ada berapa itu, biar diselesaikan dulu,” ujar pria yang juga pernah menjabat sebagai Staf Ahli Menpan RB Bidang Pemerintahan Dan Otonomi Daerah Periode 2017-2018.

Kepada Pemerintah Daerah, Sadiq meminta agar pembatalan Tanah Datar sebagai tuan rumah Porprov 2023 hendaknya bisa disosialisasikan kepada masyarakat luas. Hal ini ditujukan agar masyarakat mengerti akan alasan pembatalan tersebut.

Sadiq juga menyarankan, Pemda bisa memfasilitasi pecinta olah raga Tanah Datar untuk menyaksikan cabang olah raga yang dipertandingkan nantinya.

” ada cabor yang bertanding di Padang Panjang atau Padang umpamanya, siapa pecinta olah raga kita yang ingin menonton, sediakan kendaraan untuk bisa menonton,” sarannya. (eym)

Halaman : 1 2

Baca Juga :

Berani Komen Itu Baik
To Top