Bola

Selamat Datang Kembali di Kasta Tertinggi, Ini Alasan Nilmaizar Terima Pinangan Dewa United FC


Dewa United FC (DUFC) sudah resmi mempunyai pelatih untuk mengharungi Liga 1 musim depan. Nama yang sukses dipinang DUFC sebagai sutradara tim adalah Nilmaizar.

Dibaca : 799

Padang, prokabar  – Dewa United FC (DUFC) sudah resmi mempunyai pelatih untuk mengharungi Liga 1 musim depan. Nama yang sukses dipinang DUFC sebagai sutradara tim adalah Nilmaizar.

“Ya langkah kami adalah memperkenalkan pelatih terlebih dahulu baru ke depannya pemain,” ucap Ardian Satya Negara selaku CEO Dewa United pada acara sesi konferensi pers di Tangerang, Senin (04/04).

“Tujuannya agar para pemain yang direkrut nantinya, memang sesuai permintaan dan cocok dengan gaya pelatih kami,” lanjutnya.

Nilmaizar yang musim lalu melatih tim Liga 2 Sriwijaya FC, kini berkesempatan kembali berkiprah di kasta tertinggi.

Dia juga membeberkan alasannya berani menerima tantangan tim promosi sperti Dewa United. Menurutnya dirinya memiliki visi dan misi yang sama dengan manajemen tim yang dinilainya sangat visioner.

“Kami sangat serius menatap Liga 1 dan persiapkan pemain yang cocok dengan taktik. Saya juga satu visi dan misi dengan manajemen, akan membawa tim ini ke papan atas,” kata pelatih kelahiran Payakumbuh 2 Januari 1970 itu.

“Saya pastinya senang bisa bergabung dengan Dewa United FC. Setelah berkomunikasi dengan manajemen, saya menilai Dewa United FC sangat serius dalam membangun tim di Liga 1 musim depan.

“Selain membangun tim, manajemen Dewa United FC juga serius dalam membangun infrastruktur untuk jangka panjang. Menurut saya, masa depan tim ini sangat cerah,”sambungnya melalui pesan teks kepada bolabeten.com.

Pada kesempatan ini, Nil Maizar memberikan indikasi bakal tetap mempertahankan pemain yang berjasa membawa Dewa United promosi ke Liga 1.

“Target kami papan atas. Pemain eks Liga 2 yang akan kami pertahankan sekitar 30-40 persen. Sisanya kita akan cari pemain, plus tentunya empat pemain asing,” Nil menuturkan.

Namun, Nil belum bersedia membebeberkan nama-nama pemain yang diincarnya, karena sebagai pelatih dia akan terus berkoordinasi dengan manajemen soal kebutuhan tim dan rekrutmen pemain, terutama pemain asing.”

“Sudah ada yang deal dengan kita, tapi kita akan pakai pemain asing yang bermain diluar, dengan kata lain pemain asing yang baru merasakan bermain di kompetisi Indonesia.”tutupnya.(*)


Baca Juga :

Berani Komen Itu Baik
To Top