Bola

Preview Perempatfinal Piala Dunia 2022: Belanda vs Argentina, Sengitnya Duel Virgil van Dijk vs Lionel Messi


Duel sengit akan disuguhkan Belanda dan Argentina di babak perempat final Piala Dunia 2022, Sabtu (10/12) dinihari WIB, jam 02:00 WIB. Laga ini akan dbumbui sengitnya pertarungan dua kapten tim, Virgil van Dijk vs Lionel Messi

Dibaca : 348

Dalam pertemuan nanti, siapakah yang akan pulang dan siapa yang akan tetap bertahan di Qatar?

 

Virgil van Dijk, kapten Belanda (reuters)

Perkiraan Starting XI
Belanda (3-4-1-2): Andries Noppert; Nathan Ake, Virgil van Dijk, Jurrien Timber; Daley Blind, Frenkie de Jong, Marten de Roon, Denzel Dumfries; Davy Klaassen; Cody Gakpo, Memphis Depay.
Pelatih: Louis van Gaal (Belanda).

Argentina (4-3-3): Emiliano Martinez; Marcos Acuna, Nicolas Otamendi, Cristian Romero, Nahuel Molina; Alexis Mac Allister, Enzo Fernandez, Rodrigo De Paul; Papu Gomez, Lionel Messi, Julian Alvarez.
Pelatih: Lionel Scaloni (Argentina).

Lionel Messi, kapten Argentina (reuters)

Head-to-Head
Pertemuan: 9
Belanda menang: 4
Gol Belanda: 13
Seri: 4
Argentina menang: 1
Gol Argentina: 6.

5 Pertemuan Terakhir
09/07/2014 Argentina 0-0 Belanda (Piala Dunia)
21/06/2006 Belanda 0-0 Argentina (Piala Dunia)
12/02/2003 Belanda 1-0 Argentina (Friendly)
31/03/1999 Belanda 1-1 Argentina (Friendly)
04/07/1998 Belanda 2-1 Argentina (Piala Dunia).

5 Pertandingan Terakhir Belanda (M-M-S-M-M)
26/09/22 Belanda 1-0 Belgia (UNL)
21/11/22 Senegal 0-2 Belanda (Piala Dunia)
25/11/22 Belanda 1-1 Ekuador (Piala Dunia)
29/11/22 Belanda 2-0 Qatar (Piala Dunia)
03/12/22 Belanda 3-1 Amerika Serikat (Piala Dunia).

5 Pertandingan Terakhir Argentina (M-K-M-M-M)
16/11/22 Uni Emirat Arab 0-5 Argentina (Friendly)
22/11/22 Argentina 1-2 Arab Saudi (Piala Dunia)
27/11/22 Argentina 2-0 Meksiko (Piala Dunia)
01/12/22 Polandia 0-2 Argentina (Piala Dunia)
04/12/22 Argentina 2-1 Australia (Piala Dunia).

Data dan Fakta
1. Belanda dan Argentina sudah pernah bertemu 5 kali di Piala Dunia, yakni di fase grup 1974 (Belanda menang 4-0), final 1978 (Argentina menang 3-1 extra time), perempat final 1998 (Belanda menang 2-1), fase grup 2006 (seri 0-0), serta semifinal 2014 (seri 0-0, Argentina menang adu penalti 4-2).
2. Belanda tak terkalahkan dalam 19 laga terakhirnya (M14 S5 K0).
3. Belanda selalu mencetak minimal 2 gol dalam 14 dari 18 laga terakhirnya.
4. Belanda mencatatkan 4 clean sheet dan cuma kebobolan total 2 gol dalam 6 laga terakhirnya.
5. Belanda menang 8 kali dan tak terkalahkan di waktu normal dalam 11 laga terakhirnya di Piala Dunia (M8 S3 K0).
6. Belanda mencatatkan 5 clean sheet dan cuma kebobolan total 2 gol dalam 7 laga terakhirnya di Piala Dunia.
7. Argentina cuma kalah 1 kali dalam 40 laga terakhirnya (M28 S11 K1).
8. Argentina selalu mencetak minimal 2 gol dalam 8 dari 9 laga terakhirnya.
9. Argentina mencatatkan 7 clean sheet dalam 9 laga terakhirnya.
10. Argentina selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 dari 6 laga terakhirnya di Piala Dunia.
11. Argentina selalu menang dengan mencetak 2 gol dalam 3 laga terakhirnya di Piala Dunia.(*)

Halaman : 1 2 3

Baca Juga :

Berani Komen Itu Baik
To Top