Daerah

Pemko Padang Gelar Lomba Tahfiz Tingkat Kota, Ini Jadwal Dan Kategorinya

Dibaca : 253

Padang, Prokabar — Pemerintah Kota Padang melalui Bagian Kesra menggelar Lomba Tahfiz Tingkat Kota Padang Tahun 1440 H/2019. Lomba keagamaan ini diikuti peserta mulai dari tingkat TK hingga perguruan tinggi.

Wali Kota Padang diwakili Sekretaris (Sekda) Amasrul, Senin (29/7) membuka secara resmi kegiatan yang dipusatkan di Masjid Agung Nurul Iman selama 29 Juli hingga 1 Agustus itu.

Amasrul mengatakan bahwalomba yang diikuti hafiz dan hafizah tersebut sejalan dengan visi Kota Padang untuk “Mewujudkan Masyarakat Kota Padang Yang Madani Berbasis Pendidikan, Perdagangan dan Pariwisata Unggul Serta Berdaya Saing”.

“Semoga melalui upaya seperti ini akan menjadikan masyarakat Kota Padang khususnya generasi muda yang Madani dengan berakhlak mulia dan terhindar dari berbagai pengaruh negatif tentunya,”kata dia.

Ia berharap lomba ini bukan sekedar perlombaan untuk mencari yang terbaik, namun yang lebih utama pengimplementasiannya dalam kehidupan kita sehari-hari.

Sekda melanjutkan, berbicara menyiapkan generasi muda, merupakan hal pokok yang harus diperhatikan tidak saja pemerintah, namun juga orang tua di rumah dan semua pihak.

Kabag Kesra Setdako Padang Jamilus selaku ketua pelaksana lomba menyebutkan, Lomba Tahfiz Tingkat Kota Padang ini perdana dihelat dan direncanakan bakal dilangsungkan tiap tahun.

“Dalam lomba ini ada beberapa kategori yakni tingkat hafalan 1 juz, 3 juz, 5 juz dan 10 juz. Kita tentu berharap semoga lomba ini berjalan sukses sesuai harapan tentunya,” sebutnya

Untuk peserta terang Jamilus, peserta yang mendaftar untuk cabang hafalan 1 juz diikuti sebanyak 91 orang. Lalu untuk 3 juz 75 orang, 5 juz 42 orang dan 10 juz sebanyak 26 orang,” sebutnya.

“Untuk dewan hakim pada lomba ini alhamdulillah seluruhnya kita minta dari STAI-PIQ Sumbar hafiz Quran 30 juz. Sementara bagi peserta yang sukses meraih terbaik 1, terbaik 2 dan terbaik 3 kita telah sediakan hadiah berupa trophy piala wali kota dan uang pembinaan,”bebernya. (*/gas)


Baca Juga :

Berani Komen Itu Baik
To Top