Olah Raga

Klasemen medali SEA Games: Disalip Thailand, Indonesia Turun ke Posisi 4

Dibaca : 574

Manila, Prokabar – SEA Games 2019 Filipina sebentar lagi bakal berakhir. Sayangnya, posisi Indonesia di klasemen medali justru harus turun. Setelah sempat duduk di posisi kedua, Indonesia kini harus turun ke peringkat 4.

Dilansir situs resmi SEA Games, kontingen Merah Putih merebut 69 emas, 76 perak, dan 102 perunggu. Indonesia sebenarnya sudah merebut 70 emas. Namun, satu emas dari cabang kano hingga saat ini belum masuk hitungan di situs resmi SEA Games.

Thailand mampu menyodok ke posisi dua, menggeser Vietnam dan Indonesia. Itu setelah mereka mampu panen emas, Senin 9 Desember 2019. Dalam satu hari, kontingen Thailand merebut 25 emas. Thailand sudah merebut 84 emas, 91 perak, dan 102 perunggu.

Tuan rumah Filipina hampir dipastikan menjadi juara umum. Mereka sudah mengumpulkan 137 emas, 102 perak, dan 106 perunggu. Vietnam berada di peringkat ketiga. Mereka merebut 79 emas, 78 perak, dan 94 perunggu.

Sempat berada di peringkat kedua, Indonesia tergusur ke urutan empat. Penyebabnya, pada Senin kemarin, Indonesia hanya mampu mengumpulkan empat emas. Kini, Indonesia mengoleksi 70 emas, 77 perak, 97 perunggu.

Indonesia memiliki jarak yang cukup jauh dengan Vietnam di posisi ketiga dengan 79 emas, 78 perak, 94 perunggu. Adapun Thailand di peringkat kedua dengan koleksi 84 emas, 91 perak, 102 perunggu.

Hari ini, Selasa, 10 Desember 2019, merupakan hari terakhir atlet-atlet Indonesia untuk mengejar defisit medali emas. Pasalnya, pada hari penutupan hanya akan ada pertandingan final beach handball.

Hari ini akan ada 51 emas, 51 perak, dan 69 perunggu yang bakal diperebutkan. Atletik menjadi cabang yang paling banyak memperebutkan medali dengan total 13 emas.

Kemudian ada pertandingan tiga cabang olahraga beladiri yaitu jiujitsu, kickboxing, dan gulat. Sementara itu bola voli beregu putra Indonesia akan menghadapi tuan rumah FIlipina dalam perebutan medali emas di Philsport Arena.

Selain itu ada beberapa cabang olahraga yang memainkan babak pertama, semifinal, hingga final di hari yang sama. Mulai dari sepeda, atletik lari gawang 400m putra, jiujitsu, dan e-sport.

Halaman : 1 2

Baca Juga :

Berani Komen Itu Baik
To Top