Daerah

Hari Raya Idul Adha, 1095 Hewan Kurban Disemblih Di Pasaman

Dibaca : 357

Pasaman, Prokabar — Hari raya Idul Adha baru saja menyapa. Sebanyak 1.095 ekor hewan kurban, terdiri atas sapi, kambing dan kerbau ikut disemblih dalam perayaan di Pasaman, Rabu (22/8).

Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pasaman, Dedi Wandra mengatakan, hewan kurban sebanyak 1.095 ekor itu terdiri atas, 103 ekor kambing, 988 ekor sapi dan 4 ekor kerbau.

“Sementara jumlah peserta qurban sebanyak 6.444 orang dan penerima qurban 60.353 orang. Tersebar di seluruh nagari dan kecamatan di Kabupaten Pasaman,” kata Dedi Wandra didampingi Pejabat Penyelenggara Syariah, Hasyunil.

Hasyunil mengatakan, pada tahun ini terjadi penurunan jumlah peserta dan hewan qurban di daerah itu, jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya pada 2017 lalu. Pada tahun lalu, jumlah sapi qurban mencapai 1.131 ekor, kambing 148 ekor dan kerbau 17 ekor.

“Sementara untuk jumlah peserta qurban sebanyak 7.454 orang, jumlah penerima qurban 85.182 orang. Persentase penurunannya sekitar 13,54 persen,” tutup Hasyunil. (Ola)


Baca Juga :

Berani Komen Itu Baik
To Top