Olah Raga

Dua Pesilat Sumbar Melangkah ke Final, Harapan Emas Masih Terbuka


Selain Winda Novi Yalni, dinomor Silat Ganda Putri, Sumbar sudah lebih dulu berada di final.

Dibaca : 705

Jayapura, prokabar – Harapan cabor pencaksilat menyumbangkan medali emas untuk Sumbar masih terbuka, setelah menempatkan dua wakilnya di babak final.

Winda Novi Yalni  melaju ke babak final PON XX Papua 2021 dikelas C 55 kilogram usai taklukan Pesilat asal Jawa Tengah Dela Kusumawati di GOR Toware, Kabupaten Jayapura, Sabtu (9/10).

Selain Winda Novi Yalni, dinomor Silat Ganda Putri, Sumbar sudah lebih dulu berada di final.

“Kita berharap di dua nomor yang tersisa agar bisa menyumbang emas untuk Sumbar, kita mohon doanya dari masyarakat Indonesia, khususnya untuk warga Ranah Minang,” kata pelatih Imay Hendri.

Sayangnya, langkah Winda dan ganda putri ke babak final tidak diikuti oleh pesilat-pesilat lainnya. M Tri Bintang Syanu tumbang oleh Khoirudin Mustakim Pesilat asal Jawa Tengah di semifinal.

Sementara itu, peraih emas pada PON Jawa Barat 2016 lalu, Anton Yuspermana juga gagal mengalahkan Pesilat asal Bali, I Wayan pada kelas H 80 kilogram.

Tren negatif itu juga diikuti Rahmat Natsir dikelas J 90 kilogram juga kalah saat berhadapan dengan Eri Budiono asal Jawa Barat. Sementara Ridhan Aprilandha pada kelas I 85 kilogram harus mengakui keunggulan Pesilat Bali, Cok Gede.

Dengan demikian, Sumbar hanya menempatkan dua wakilnya di partai final yang digelar Senin (11/10).

Pada PON sebelumnya, pencaksilat Sumbar mampu meraup enam medali, yakni dua medali emas, dua perak, dan dua perunggu.

Dua emas dipersembahkan Anton Yus Permana dan Cory Mitha Kurnia. Peraik diraih Suci Wulandari dan Sahripal Effendi. Sedangkan perunggu dikantongi Rengga Ultiano dan Khalil Ahmad. (*)


Baca Juga :

Berani Komen Itu Baik
To Top