Daerah

Diduga Lakukan Pungli, Penjaga Sekolah Di Amankan Polisi

Dibaca : 1.6K

Padang Pariaman, Prokabar – Satuan Reserse Kriminal Polres Pariaman menangkap tangan salah seorang penjaga sekolah SMA 1 Sungai Limau, Kabupaten Padang Pariaman, Selasa Siang (14/8). Penangkapan pelaku berinisial A (38) tersebut berdasarkan laporan masyarakat adanya dugaan tindakan pemungutan liar (pungli) pengambilan ijazah kelulusan dibebani biaya Rp60 ribu rupiah per-murid.

Kapolres Pariaman, AKBP Andry Kurniawan menyebutkan kejadian berdasarkan laporan masyarakat adanya tindakan pungli di SMA 1 Sungai Limau tersebut. “Kami langsung melacak dan menyelidiki laporan tersebut. Dan ternyata benar, anggota kami berhasil melakukan Operasi Tangkap Tangan dari pelaku A,” kata Kapolres.

“Informasi berawal dari laporan masyarakat bahwa di SMA 1 Sungai Limau itu, telah dilakukan kegiatan pungli oleh penjaga sekolah berinisial A terhadap pelajar di SMA tersebut. Pemungutan untuk pengambilan ijazah kelulusan yang dibebankan biaya sebesar Rp60 ribu rupiah,” ungkap AKBP Andry.

Dari hasil penyilidikan, pungli tersebut diduga masih terdapat keterlibatan pimpinan sekolah tersebut. “Namun kami belum bisa memastikan keterlibatan pihak lain karena masih mendalami kasus tersebut,” tegas Kapolres.

Dari hasil penyelidikan tersebut, petugas berhasil mengamankan uang tunai Rp9.767.000 (sembilan juta tujuh ratus enam puluh tujuh), Ijazah siswa SMA 1 Sungai Limau, Daftar serah terima ijazah siswa SMA 1 Sungai Limau, Kartu bebas pustaka, Stempel legalisir atas nama Kepala Sekolah SMA 1 Sungai Limau, Stempel tanda tangan Kepala Sekolah SMA 1 Sungai Limau. (rud)


Baca Juga :

Berani Komen Itu Baik
To Top