Daerah

Upacara Bendera HUT RI Ke-76 Berlangsung Khidmat Di Agam


Pelaksanaan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih dalam rangka Hut RI ke 76 berlangsung khidmat dan serius, Selasa (17/8).

Bupati Agam Andri Warman sedang hormat saat upacara Kemerdekaan menyambut HUT RI ke-76 di Kantor Bupati Agam, Selasa (17/8)

Bupati Agam Andri Warman sedang hormat saat upacara Kemerdekaan menyambut HUT RI ke-76 di Kantor Bupati Agam, Selasa (17/8)

Dibaca : 695

Prokabar.com, Lubuk Basung – Pelaksanaan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih dalam rangka Hut RI ke 76 berlangsung khidmat dan serius, Selasa (17/8).

Pelaksanaan upacara ini serentak  di seluruh Indonesia, dan di Agam berlangsung di lapangan Kantor Bupati.

Jajaran Pemerintah Kabupaten Agam, Kodim 0304 Agam, Polres Agam, Kajati Agam, Pengadilan Negeri, Pengadilan Agama dan seluruh jajaran forkopimda lainnya ikut dalam upacara. Pelaksanaan terbatas karena kondisi pandemi covid-19, tidak seperti tahun sebelum terjadinya wabah covid-19 menyerang.

Bupati Agam, Andri Warman mengatakan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 76 ini sebagai wujud syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa dan menghormati perjuangan para Pahlawan.

“Kita tunjukan dan ikuti arahan Pemerintah Pusat untuk melaksanakan rangkaian Peringatan Hut Kemerdekaan ini sebagai bentuk sikap kesetiaan dan nasionalisme kebangsaan, serta kecintaan kita terhadap tanah air Indonesia.” ujarnya.

Usai pelaksanaan pengibaran bendera merah putih, kegiatan berlanjut tabur bunga ke makam pahlawan Siti Manggopoh. Hal tersebut juga sebagai bentuk penghormatan pada para pahlawan, yang mengorbankan segenap jiwa dan raganya, bebas dari penjajahan.

“Hari ini adalah momentum penting bagi bangsa Indonesia. Selain mengenang sejarah perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia, juga sebagai bentuk kesetiaan dan pengabdian kita kepada nusa dan bangsa. Dalam hal ini, selaku Kepala Pemerintahan Kabupaten Agam bersama jajaran bertanggungjawab melanjutkan perjuangan ini. Terutama menjalankan roda pemerintahan yang lebih maju,” terangnya.

Agar pengorbanan dan perjuangan para pahlawan menjadi lebih bermakna lanjutnya, perjuangan itu harus dilanjutkan dengan memajukan bangsa ini lebih baik. “Menjadikan bangsa khususnya di Kabupaten Agam, lebih maju dan makmur, harus dilakukan dengan pengorbanan dan perjuangan yang lebih keras. Terutama mencerdaskan kehidupan rakyat kedepannya,” tutupnya. (rud)


Baca Juga :

Berani Komen Itu Baik
To Top