Bola

Profil Tim Grup E Piala Dunia 2022: Spanyol,  Menunggu Kiprah Para “Daun Muda”


Timnas Spanyol termasuk salah satu tim unggulan di Piala Dunia 2022. Walaupun dalam dua edisi terakhir Piala Dunia, La Furia Roja mencatat hasil yang tak terlalu bagus.

Dibaca : 697

Padang, prokabar  – Timnas Spanyol termasuk salah satu tim unggulan di Piala Dunia 2022. Walaupun dalam dua edisi terakhir Piala Dunia, La Furia Roja mencatat hasil yang tak terlalu bagus.

Spanyol menempati Grup E pada pagelaran Piala Dunia di Qatar mendatang bersama Kosta Rika, Jepang, dan Jerman.

Jika menengok komposisi di grup tersebut, jelas Spanyol diunggulkan untuk lolos ke babak knockout bersama Jerman.

Tanpa meremehkan Kosta Rika dan Jepang, di atas kertas hanya Jerman yang benar-benar menjadi lawan kuat bagi Spanyol.

Bentrokan melawan Jerman akan menjadi pengulangan semifinal Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan, di mana Carles Puyol menjadi pencetak gol tunggal dalam kemenangan 1-0 Spanyol atas Die Mannschaft.

Tim besutan Luis Enrique ini memiliki track record yang apik di kompetisi internasional. Mereka adalah salah satu dari delapan negara yang pernah memenangkan Piala Dunia.

Spanyol merupakan pemenangan Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan. Itu adalah gelar juara dunia pertama dan juga pencapaian pertama La Furia Roja ke babak final Piala Dunia.

Meski demikian, mungkin agak sulit untuk mengulangi prestasi serupa jika melihat Spanyol yang sekarang.

Skuad Spanyol mungkin tidak sekuat sebelumnya. Mereka kini mengandalkan pemain-pemain muda sebagai bagian dari regenerasi. Tiga trio FC Barcelona: Pedri, Gavi dan Ferran Torres menjadi pilar-pilar muda yang sejauh ini tampil mengesankan di Timnas.

Perjalanan ke Piala Dunia 2022
Spanyol lolos ke Piala Dunia 2022 dengan menjalani kualifikasi yang tidak mudah. Mereka tergabung di Grup B bersama Swedia, Yunani, Georgia, dan Kosovo.

Memang di atas kertas Spanyol paling kuat, tetapi mereka sempat kesulitan menghadapi lawan-lawan tersebut.

Spanyol bahkan sempat turun ke posisi dua. Mereka sempat dikalahkan Swedia 1-2 pada matchday keempat. Tetapi mereka membalas kekalahan tersebut pada pertandingan terakhir dengan skor 1-0.

La Furia Roja mengakhir fase kualifikasi dengan enam kemenangan, satu imbang, dan satu kekalahan. Satu hasil imbang tersebut mereka dapat ketika berhadapan dengan Yunani (1-1).

Halaman : 1 2 3

Baca Juga :

Berani Komen Itu Baik
To Top